![]() |
Ilustrasi |
Ternate, ABARCE – Seekor babi hutan mengamuk dan menyerang warga di Kelurahan Rua, Kecamatan Pulau Ternate, pada Rabu (26/2/2024) sekitar pukul 07.30 WIT. Serangan ini mengakibatkan seorang ibu dan anaknya mengalami luka serius hingga harus dilarikan ke rumah sakit.
Kapolsek Pulau Ternate, Ipda Iwan Mole, melalui Kasi Humas Polres Ternate AKP Umar Kombong, menjelaskan kejadian bermula ketika seorang warga melihat babi hutan melintas dan masuk ke pemukiman. Hewan liar itu tiba-tiba menyerang seorang ibu bernama Misna (41) dan anaknya, Zahlia (4), yang tengah berada di halaman rumah.
Babi hutan tersebut menyerang dengan agresif, merobek pakaian korban hingga tubuh mereka berlumuran darah. Warga yang melihat kejadian itu segera bereaksi dan berusaha mengusir babi menggunakan alat seadanya, seperti kayu dan batu, untuk melindungi ibu dan anak tersebut.
Setelah beberapa menit, warga akhirnya berhasil melumpuhkan dan membunuh babi hutan di sekitar RT 003 Kelurahan Rua. Namun, Misna dan Zahlia sudah mengalami luka yang cukup parah akibat serangan tersebut. Warga pun segera mengevakuasi korban ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Kapolsek Pulau Ternate bersama anggotanya langsung turun ke lapangan untuk mengumpulkan informasi terkait insiden ini. Selain itu, mereka juga mengunjungi korban di rumah sakit sebagai bentuk kepedulian dan memastikan kondisi mereka pasca kejadian.
Polsek Pulau Ternate mengimbau warga agar lebih berhati-hati dan segera melapor jika melihat keberadaan satwa liar yang berpotensi membahayakan.