Amin Subuh Resmi Dilantik sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Ternate

Amin Subuh DPRD Kota Ternate Fraksi Partai Golkar

Ternate,ABARCE.COM — Amin Subuh resmi dilantik sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Ternate melalui mekanisme Pergantian Antar Waktu (PAW) pada Jumat (6/12/2024). 

Jabatan ini sebelumnya diemban oleh almarhum Anas U Malik. Pelantikan dilakukan oleh Ketua DPD II Partai Golkar Kota Ternate, Fuad Alhadi, dalam sidang paripurna yang berlangsung khidmat.  

Amin Subuh, yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Fraksi Partai Golkar dan Ketua Komisi I DPRD Kota Ternate, kini menyerahkan jabatan Ketua Fraksi kepada Muhammad Saiful. Sementara itu, Fuad Alhadi ditunjuk sebagai Sekretaris Komisi I.  

Dalam keterangannya,Amin menegaskan komitmennya untuk memperkuat alat kelengkapan DPRD. 

“Tugas kita adalah memperkuat fungsi pengawasan dewan. Ke depan, saya ingin fungsi pengawasan ini lebih diintensifkan sehingga kinerja dewan terlihat solid dan semakin baik,” ujarnya.  

Amin juga menyoroti pentingnya hubungan kolaboratif antara legislatif dan eksekutif. “Kami akan memastikan pengawasan terhadap pemerintah kota dilakukan secara optimal. 

Kolaborasi yang baik antara dewan dan pemerintah kota akan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kota Ternate,” tambahnya.  

Terkait isu retribusi di Dinas Perhubungan, Amin kata Amin, akan memperketat pengawasan. “Kami sudah pernah membahas hal ini dalam forum Rapat Dengar Pendapat (RDP). 

Dinas Perhubungan harus bekerja sesuai dengan tugas dan fungsinya. Fungsi pengawasan kami akan terus diperkuat,” tegasnya.  

Amin berharap pelantikan ini menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja DPRD Kota Ternate dalam menjalankan tugas legislasi, pengawasan, dan anggaran demi kepentingan masyarakat luas. 

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak