Ratusan Kepala Desa di Halmahera Selatan Diduga Korupsi Dana Desa

Foto : Ilustasi

Halsel, ABARCE.COM – Ratusan kepala desa (Kades) yang tersebar di 29 kecamatan di Halmahera Selatan, Maluku Utara, diduga terlibat dalam kasus korupsi dana desa (DD) tahun 2020-2022. 

Dugaan korupsi ini, mencakup hampir seluruh kecamatan di kabupaten halmahera selatan, dengan nominal yang bervariatif mulai dari Rp 4-5 juta hingga Rp 400-800 juta.

Namun, situasi menjadi lebih rumit setelah pergantian Kepala Inspektorat Halmahera Selatan. Dokumen hasil audit yang seharusnya menjadi bukti kuat dalam penanganan kasus ini dinyatakan hilang.

Meskipun dugaan korupsi ini telah ditemukan, tampaknya pemerintah dan penegak hukum setempat belum menunjukkan keseriusan dalam menangani kasus ini. 

Surat panggilan dengan nomor 700/066/INSP-K/2024, yang mengharuskan seluruh eks Kades dan Kades aktif untuk menghadap Inspektur Inspektorat Halmahera Selatan, hanya berakhir di meja pertemuan tanpa tindakan lebih lanjut.

"Sehubungan dengan tahapan tindaklanjut hasil temuan audit, maka dimohon kepada saudara sebagaimana daftar dan jadwal terlampir untuk menghadap Inspektur Inspektorat Halmahera Selatan untuk menindaklanjuti dan menyelesaikan temuan berupa administrasi dan finansial," demikian tertulis dalam surat tersebut.

Para Kades diminta menghadap oleh Kepala Inspektorat Halmahera Selatan, Asbur Somadayo, sesuai dengan jadwal di ruang rapat dari tanggal 4-8 Maret 2024, pukul 10.00 WIT.

Hingga saat ini, belum ada kepastian apakah akan ada tindakan tegas terhadap para Kades yang diduga terlibat korupsi tersebut. 

Diketahui, surat panggilan menghadap tertanggal 29 Februari 2024 tersebut ditandatangani langsung oleh  Asbur Somadayo yang saat itu menjabat Kepala Inspektorat Halmahera Selatan. 

Namun, Asbur sudah digeser menjadi Staf Ahli Bidang Ekonomi Sekretaris Daerah Halmahera Selatan pada akhir Maret lalu.

Kasus ini bakal menambah  daftar panjang kasus korupsi dana desa di Indonesia, berikut daftar ratusan Kades di 178 desa Halmahera Selatan yang diduga terlibat korupsi DD tahun 2020-2022.


Kecamatan Bacan

Desa Labuha: Badi Ismail

Desa Amasing: Kali-Yusli Noho

Desa Amasing Kota: Buchari Iskandar Alam

Desa Belang Belang: Suaib Yunus

Desa Indomut: Suaib Ali

Desa Marabose: Nofal Hi. M. Saleh

Desa Sumae: Sumitro Amin

Desa Suma Tinggi: Irwan Sandia

Desa Amasing Kota Barat: Muhammad Julkifli dan Nasrun Salim

Desa Amasing Kota Utara: Agus Salim Melmanbessy

Desa Awango: Sudirman Soleman

Desa Hidayat: Alhajir Marsaoly

Desa Kaputusang: Muhdi Husin


Kecamatan Bacan Selatan

Desa Kupal: Sanusi Lariaga

Desa Tuwokona: Nursanti Awal

Desa Tembal: Djafar Abdjan

Desa Gandasuli: Umar La Suma

Desa Kubung: Hidayat Abdullah

Desa Mandaong: Zulkifli Robo

Desa Panamboang: Heriwanus Karlos

Desa Sawadai: Kasman Kasuba dan Bustamin Kasuba


Kecamatan Bacan Timur

Desa Babang: Ahmad Hi Abu

Desa Sayoang: Jakson Lewanmeru

Desa Wayamiga: Dahlan Watly

Desa Kaireu: Mahmud Abubakar

Desa Sabatang: Umar Hi Mustafa

Desa Sali Kecil: Usman Muhammad

Desa Timlonga: Nurdin M Nur

Desa Nyonyifi: Guntur Idris

Desa Goro-Goro: La Husen La Mudin

Desa Bori: Abdullah Piter


Kecamatan Bacan Timur Tengah 

Desa Tutupa: Amir Umar dan Zulkifli Mole


Kecamatan Bacan Timur Selatan

Desa Wayaua: Fahrudin Kopman

Desa Liaro: Najarlis Hi Mansur

Desa Silang: Rifail S Hasanat

Desa Wayakuba: Fardan Kobu-Kobu


Kecamatan Bacan Barat

Desa Indari: Djufri Arif

Desa Kokotu: Susmi Idris

Desa Nang: Muhsin Hi Muhammad

Desa Nondang: Umar Fataha

Desa Tawabi: Rais Daud


Kecamatan Bacan Barat Utara

Desa Yaba: Jerry Golf

Desa Sidopo: Suaib Y Ehanusa dan Hi Sehan Hi Rahman

Desa Jojame: Subur Wahyudin

Desa Geti Baru: Arfa Sosoda

Desa Geti Lama: Pelipus Pesu

Desa Gilalang: Ilham Usman

Desa Nusababullah: Udin Salama dan Mudrika Abdullah


Kecamatan Botang Lomang

Desa Prapakanda: Ayub M Nur

Desa Tanjung Obit: Sadri Basir

Desa Sawanakar: Hadi Hasip

Desa Paisumbaos: Thaibah Ahamd

Desa Kampung Baru: Fauji Bin Usman

Desa Toin: Efendi Salatudin


Kecamatan Mandioli Selatan

Desa Jiko: Suparjo Sarif

Desa Galala: Kifli B Panggu

Desa Bahu: Badar Abbas

Desa Lele: Ruslan Djaber

Desa Tabalema: Fadel Hi Husen


Kecamatan Mandioli Utara

Desa Pelita: Sabrun Usman

Desa Waya: Masud Laeta

Desa Bobo: M Tarsan Abd Rahman


Kecamatan Kasiruta Timur

Desa Loleomekar: Syukri Kadir

Desa Tutuhu: Jahir Muhammad

Desa Marituso: Fajir Abubakar

Desa Tawa: Bahtiar Hi Hakim


Kecamatan Kasiruta Barat

Desa Palamea: Karim Subur

Desa Bisori: Lukman Lahabi

Desa Imbu-Imbu: Rosihan Mustafa

Desa Kakupang: Amar M Taher

Desa Lata-Lata: Abdul Malik Gama

Desa Sidanga: Hidayat Idris dan Wahit Kasim

Desa Sengga Baru: Jafar Umar

Desa Arumamang: Akmal Rejeb


Kecamatan Kayoa

Desa Guruapin: M Rum Hi M Saleh

Desa Talimau: Alimuddin A Hi Djen

Desa Buli: Hatta Muhammad

Desa Tawabi: Ridwan dan Said Muhammad

Desa Gafi: Samsul Hi Kadir

Desa Kida: Almin Abdurahim

Desa Ligua: Sufri Hasir

Desa Siko: Satria Hi Madi

Desa Karamat: Mahmud Hi Umar

Desa Bajo: Hi Ade Yusuf

Desa Lelei: Abdjan Armain


Kecamatan Kayoa Utara

Desa Laramabati: M Ikram Saban

Desa Akejailolo: Sahrudin Karim

Desa Gayap: Jafar Hi Hakim

Desa Modayama: Hi Husen Alhaddad

Desa Ngokomalako: Soleman Abbas

Desa Wayasipang: Nasar Abdu Salam


Kecamatan Kayoa Barat

Desa Busua: Ahmad Hamid

Desa Fofao: Yasima A Kipu

Desa Hatejawa: Ansar Hi Mursal


Kecamatan Kayoa Selatan

Desa Ngute-Ngute: Muin A Karim

Desa Pasir Putih: Imran Jamal

Desa Posi-Posi: Abubakar Hi Usman dan Nurdin Ahad


Kecamatan Pulau Makian

Desa Dalam: Mahmud Iksan

Desa Gurua: Rusdi Bahara

Desa Kyowor-Jufri: Abd Rahman

Desa Rabutdaiyo: Abd Rahman Hi Walanda

Desa Sangapati: Muhammad Hi Mustafa

Desa Suma: Mahrus Kadir

Desa Waigitang: Hi Muhtar Hi Latif

Desa Wailoa: Lutfi Hi Seber

Desa Ploly: Harimun Hamisi

Desa Waikyon: Djuma Hi Ahmad


Kecamatan Makian Barat

Desa Mataketen: Mahmud Hi Mustafa

Desa Malapat: Hi Anan Kader dan Harun Bahar

Desa Sebelei: Hamadaya Ismail, Samiun Adari dan Sahrul Umar


Kecamatan Obi

Laiwui-Abdjan Latif

Baru-Munir Hi Halek

Desa Sambiki: Haerudin Wahid

Desa Air Mangga Indah: Fransiskus


Kecamatan Obi Selatan

Desa Fluk: Arman Abubakar

Desa Soligi: Madaisi Hi Siriali

Desa Loleo: Muksin Pasiar

Desa Wayaloar: Zhe Daeng

Desa Gambaru: Akmad Kadam

Desa Ocimaloleo: Nikolaus Souisa dan Andris Taine

Desa Bobo: Yuliana Sukarang

Desa Mano: Fahrudin La Maca


Kecamatan Obi Utara

Desa Galala: Zet Badaruni

Desa Waringi: Sukri Djalil

Desa Madopolo Timur: Nujul Jaami


Kecamatan Obi Barat

Desa Alam Pelita: La Dio La Sinara

Desa Jikohai: Abdullah La Jahara

Desa Soasangaji: La Jati Hi Asad

Desa Tapa: Ferdinan Malaku

Desa Manatahan: Mardan Lamunja


Kecamatan Gane Barat

Desa Saketa: Ramli Kiat

Desa Papaceda: Said Muhammad

Desa Tamamasa: Rustam Ibrahim

Desa Koititi: Musly Marasabessy

Desa Lemo-Lemo: Layai Lakuba

Desa Doro: Idris Umsohi dan Muhammad Nur Kaufaha

Desa Cango: Sahril Nasir

Desa Bumi Rahmat: Fardi Hamba


Kecamatan Gane Barat Utara

Desa Dolik: Iswandi Ishak

Desa Fulai: Hamdan Hi Muhammad

Desa Gumira: Amirudin Ishak

Desa Moloku: Hi Aziz Abd Rahman

Desa Batulak: Irwandi Suhada

Desa Posi-Posi: Nasrun Nurdin

Desa Samo: Jafar Anhar

Desa Nurjihat: Bahraudin Malan

Desa Suka Damai: Yosis Manyo

Desa Samat: Agus Salim Rasid


Kecamatan Gane Barat Selatan

Desa Gane Dalam: Risman B Dulhaji

Desa Awis: Rustam Latif

Desa Jibubu: Rahman Ismail

Desa Tawa: Marus Aswad

Desa Yamli: Yonius Kadari

Desa Dowora: Eli Saleh


Kecamatan Kepulauan Joronga

Desa Yomen: Usman K Niat

Desa Gala: Sunarto Bonso

Desa Gonone: Rais Abd Halim

Desa Liboba Hijrah: Afdhal Ibrahim


Kecamatan Gane Timur

Detik Maffa: Sabri Habib

Desa Kotalow: Samsudin Djamrud

Desa Lalubi: Gerson Pangemanan

Desa Tanjung Jere: Hasan Lahabato

Desa Wosi: Hi Senen Hi Zamrud

Desa Foya: Ramly Robo

Desa Foya Tobaru: Yunus Sulasi

Desa Kebun Raja: Asrul Hasan

Desa Akelamo: Hardi Raupasi

Desa Tobaru: Dimitrus Marai

Desa Sumber Makmur: Ari Korompis dan Fauji Usman


Kecamatan Gane Timur Selatan

Desa Gane Luar: Ramli Bakir

Desa Gaimu: Agustinus Lukumani

Desa Sawat: Hamlan Hi Ishak

Desa Kuwo: Yustianus Tawale


Kecamatan Gane Timur Selatan

Desa Bisui: Sudirman Muhammad, Basri Syam dan Ali Abd Rajak

Desa Luim: Ahmad Abdurahman

Desa Matuting Tanjung: Rasid Ramalan dan Yohanis Tatura

Lebih baru Lebih lama
abarce

Formulir Kontak