Ternate, ABARCE.COM - Ketua AMPG DPD Partai Golkar Maluku Utara Amin Subuh buka suara terkait dukungan Oknum yang mengatasnamakan Poros muda DPD Golkar Malut pada salah satu Bakal Calon Gubernur
Menurut Amin, Sebagai kader partai Golkar, seharusnya publik di suguhi dengan hal-hal yang dapat mengangkat elektabilitas partai, apalagi pada momen politik ini, jangan karna kepentingan pribadi oknum tersebut kemudian menghalalkan segalacara untuk kepentingannya dengan membawa-bawa nama Golkar.
"Kicauan Poros Muda Golkar adalah Kepentingan Pribadi Bukan Kepentingan Partai", Ungkap Amin saat di wawancarai media ini. Kamis 18 Juli 2024.
Ia menjelaskan bahwa Poros muda partai Golkar memang pernah ada, namun kelompok ini suda membubarkan diri secara resmi pada 18 Februari 2016 silam, saat Musyawarah Nasional di Riau. Sehingga suda tidak ada nama Poros muda di lingkup partai golkar.
"Kelompok ini memang dulunya ada, namun suda membubarkan diri secara resmi di Munas Riau, jadi tidak ada lagi Poros muda golkar", ujarnya
Atas dasar pembubaran tersebut, dengan sendirinya Poros muda tidak memiliki legalitas di tubuh partai Golkar sehingga tidak punya kapasitas dan kaitannya dengan partai golkar.
Sekedar diketahui, Angkatan Muda Partai GOLKAR (AMPG) lahir dari kesepakatan RAPIM V Partai GOLKAR tanggal 9-11 Februari 2002 yang dilaksanakan di Jakarta. Dengan ditetapkannya pembentukan Angkatan Muda Partai GOLKAR (AMPG) sebagai sayap muda di lingkungan Partai GOLKAR. Sampai dengan saat ini
Sementara Poros Muda Partai Golongan Karya resmi membubarkan diri setelah tercapai kesepakatan rekonsiliasi Partai Golongan Karya di Musyawarah Nasional Riau. (All)